Cara Membuat Blogspot Dengan Mudah Dan Anti Ribet

Cara Membuat Blogspot Dengan Mudah Dan Anti Ribet
Cara Membuat Blogspot Dengan Mudah Dan Anti Ribet
930 x 180 AD PLACEMENT

IqbalAlghifari.com – Di zaman yang serba digital seperti sekarang ini, tentunya membuat semua orang bisa dengan bebas mengekspresikan diri ataupun berkarya dengan bantuan teknologi.  

Nah, jika kamu suka berimajinasi maka kamu bisa mengekpresikannya lewat sebuah tulisan, mungkin membuat blog bisa menjadi salah satu solusi bagi kamu. Selain bisa mengeksplorasi imajinasi dengan tulisan, kamu juga bisa mengasah kemampuan menulismu lewat blogspot.

Blogspot adalah sebuah website atau bisa disebut dengan jurnal online yang memuat beragam informasi dan informasi terbaru ataupun terpopuler. Konten yang ada di dalam blog biasanya diperbaharui secara berkala dan dikelola oleh satu atau sekelompok user.

Salah satu aplikasi blog yang paling mudah digunakan adalah blogger atau blogspot. Blogger diluncurkan pada 23 Agustus 1999 oleh Pyra Labs. Kemudian pada tahun 2003 Pyra Labs diakuisisi oleh Google sehingga membuat sejumlah fitur premium pada Blogger yang sebelumnya dikomersial menjadi layanan yang sudah sepenuhnya gratis.

930 x 180 AD PLACEMENT

Kemudian pada tahun 2004-2006 Blogger terus berkembang untuk memperbaiki berbagai fitur template, sistem publikasi dan lain sebagainya. Hingga 2006 setelah peluncuran versi Beta, dan 2007 Blogger berhasil selesai memigrasikan semua data penggunanya untuk masuk ke server Google.

Lalu pada 2010 Blogger atau Blogspot memperkenalkan template terbaru dan juga mendesain ulang situsnya. Dan sampai sekarang Blogger menjadi situs pembuatan blog yang banyak digunakan oleh banyak orang di dunia.

Salah satu platform yang bisa kamu gunakan untuk membuat blog yaitu blogspot. Selain itu, cara membuat blog pada platform blogspot juga cukup mudah dan bisa dipahami oleh para pemula. Jika kamu telah mengetahui cara membuat blogspot, kamu bisa membuat blog milikmu agar tampak lebih menarik dengan desain dan tema yang ada. Selain itu, cara membuat blogspot juga tidak dikenai biaya alias gratis.

Jika kamu masih bingung bagaimana cara membuat blogspot? Berikut ini adalah cara membuat blogspot yang gratis dan mudah.

930 x 180 AD PLACEMENT

Cara membuat blogspot secara simpel.

Salah satu cara mudah membuat blogspot ialah menggunakan blogger.com atau blogspot. Blogspot ternyata juga merupakan platform besutan dari google, sehingga fitur yang ditawarkan didalamnya juga cukup banyak dan bervariasi.

Cara membuat blogspot dikategorikan menjadi 2 cara. Cara yang pertama adalah membuat blog dengan menggunakan smartphone. Sedangkan cara yang kedua adalah membuat blog dengan menggunakan komputer ataupun laptop. Tetapi kedua cara tersebut sama-sama mudah untuk dilakukan.

Cara membuat blogspot dengan menggunakan smartphone

Dengan berbagai kemajuan teknologi yang ada, sekarang kamu bisa mengetahui cara mudah membuat blogspot via smartphone. Berikut ini adalah langkah-langkah yang harus kamu perhatikan ketika membuat blog menggunakan smartphone.

– Unduh aplikasinya

930 x 180 AD PLACEMENT

Untuk bisa membuat blog via ponsel tentunya kamu harus memiliki aplikasinya, kamu bisa mengunduh aplikasi blogspot terlebih dahulu melalui google play atau app store.

– Masukan alamat email

Langkah berikutnya setelah kamu selesai mengunduh dan menginstall aplikasi blogspot tersebut adalah dengan cara kamu memasukan alamat email untuk membuat atau mendaftarkan akun kamu.

– Sign Up dengan alamat email

Kemudian setelah kamu mengisi semua form perdaftarannya, selanjutnya lakukan sign up dengan cara memasukan alamat email dan juga password yang tentunya sudah kamu miliki.

– Edit profil

Setelah kamu berhasil masuk ke dalam aplikasi tersebut, langkah berikutnya kamu bisa memulainya dengan mengisi profil yang ada sesuai dengan keinginan dan juga arahan dari halaman edit profil dan kemudian kamu bisa memilih untuk membuat blog baru.

– Tulis alamat blog dan judul blog

Cara mudah membuat blogspot setelah layar smartphone kamu menampilkan halaman buat blog baru, kamu bisa menuliskan alamat blog sesuai dengan apa yang kamu inginkan. Kamu juga harus memperhatikan saat mengisi alamat blog, karena kamu harus menuliskan nama blog dengan nama yang belum pernah dipakai oleh pengguna lainnya.

  • Klik desain template

Jika kamu sudah menuliskan alamat blog dan juga judul blog kamu, langkah berikutnya kamu bisa memilih desain template yang paling sesuai dengan keinginan kamu. Setelah selesai memilih desain, kamu bisa mulai untuk menulis isi blog yang ada pada blogspot. Nah, berikutnya Blog pertama kamu akan jadi dan siap dibaca orang lain.

Cara membuat blogspot dengan menggunakan PC atau Laptop

cara mudah membuat blogspot yang kedua adalah dengan menggunakan piranti PC atau Laptop. Untuk membuat blogspot melalui PC atau laptop, kamu juga perlu untuk menyiapkan alamat email yang menggunakan gmail. Berikut ini adalah tata cara untuk membuat blogspot menggunakan PC ataupun Laptop yang anti ribet dan mudah untuk di praktikan.

– Buka halaman browser

Langkah pertama yang harus kamu lakukan yaitu membuka halaman browser yang ada pada PC atau laptop kamu kemudian ketikan alamat www.blogger.com pada kolom alamat website.

– Klik create your blog

Cara mudah membuat blogspot berikutnya adalah setelah muncul dan masuk ke halaman blogger.com kamu bisa mengklik tombol create your blog untuk bisa mulai membuat blog baru kamu sendiri secara gratis.

– Buat akun dengan email

Selanjutnya kamu akan diarahkan untuk menuliskan alamat email dan juga password untuk membuat akun baru pada blogspot. Meskipun kemudian kamu membuat akun baru, tapi kamu tentunya tidak perlu untuk mendaftarkan lagi karena blogspot akan langsung menghubungkan dengan data yang ada pada akun gmail yang kamu miliki.

– Lengkapi profil

Setelah kamu masuk pada akun blogger.com, selanjutnya kamu akan diarahkan untuk mengisi form untuk keperluan profil pada blog kamu. Meskipun kamu diminta untuk melengkapi profil tersebut, akan tetapi kamu juga bisa loh untuk mengisinya dilain waktu.

– Settingan dasar pada dashboard

Pada halaman profil blog kamu, kamu bisa langsung menuju dashboard untuk mengatur bagaimana tampilan awal pada blog yang akan kamu buat. Pada dashboard ini kamu bisa untuk menuliskan judul dan juga alamat blog serta memilih juga tema yang ada. Selanjutnya klik create blog untuk menyimpan pengaturannya.

– Pengaturan post blog

Cara mudah membuat blogspot selanjutnya adalah kamu akan diarahkan menuju ke dashboard lagi untuk mengatur blog dan juga menuliskan isi dari blog milik kamu. Kemudian kamu juga bisa mengklik publish jika telah selesai menulis isi blog, agar postingan kamu bisa dilihat oleh banyak orang.

– Lihat hasil postingan

Langkah terakhir jika kamu ingin melihat bagaimana tampilan postingan atau tulisan kamu pada blog yang telah selesai kamu buat, kamu bisa mengklik visit blog ataupun mengetik alamat blog yang kamu buat sebelumnya.

Demikianlah ulasan mengenai blogspot dan cara mudah membuat blogspot yang tentunya sangat mudah dan juga ramah bagi blogger pemula.

930 x 180 AD PLACEMENT

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You might also like
930 x 180 AD PLACEMENT